Loading...

Jumat, 29 April 2016

Cara Membaca Kedipan Lampu Indikator Kerusakan di Speedometer Motor Injeksi…!!



Hallo brother ... salam satu hati ... kali ini tedymotor akan  membahas Cara Membaca Kedipan Lampu Indikator Kerusakan di Speedometer Motor Injeksi…!!Motor injeksi…jika kita jelih, pasti dalam speedometer semua motor injeksi terdapat lampu indikator tanda kerusakan (trouble warning light). Lampu ini difungsikan sebagai jalur komunikasi kendaraan baik dengan mekanik maupun pengendara kendaraan sendiri. 

Jika sistem FI terdapat masalah, pengendara akan di beri tahu dengan adanya tanda kedipan pada lampu, hal ini tentunya memberi kode bahwa motor harus segera di bawah ke bengkel untuk dilakukan pemeriksaan.




Cara Membaca Kedipan Lampu Indikator Kerusakan di Speedometer Motor Injeksi…!!


Selain menggunakan diagnostic tool atau data loger semacam perangkat pemeriksa sistem FI yang digunakan di bengkel resmi, lampu indikator sebenarnya sudah bisa mewakili alat mekanik dalam pembacaan masalah, dimana setiap kedipan yang ada telah memiliki arti kerusakan tersendiri.


Lag..apakah cuma mekanik bengkel resmi saja yang bisa membaca lampu kerusakan❓ sebenarnya jawabannya iya…pasalnya mekanik bengkel resmi sudah di bekali caranya dengan adanya training:mrgreen: tapi enggak apa apa…kali ini sampeyan semua para pembaca cicakkreatip setelah baca artikel kang Majid kali ini pasti juga bakal mahir untuk membaca kedipan di speedometer, pasalnya di artikel kali ini saya akan sedikit berbagi pengetahuan mengenai 

cara membaca kedipan lampu indikator injeksi 

▪ CARA MEMBACA KEDIPAN
Kali ini kang Majid menggunakan media kedipan motor injeksi Yamaha, perlu diketahui bahwa lampu indikator saat berkedip menunjukkan kerusakan itu ternyata memiliki sebuah ritme, mungkin selama ini para pembaca anggapannya bahwa nyala lampu indikator antara awal sampai akhir sama saja, hal ini ternyata salah! dimana kalau kita jelih, ternyata lampu indikator FI tersebut memiliki lama atau durasi nyala yang berbeda beda, nyala lampu yang berbeda tersebut hubungannya sama nilai patokan sebuah kerusakan yang berbeda pula.
▪ ARTI DURASI atau LAMANYA LAMPU MENYALA
Nyala lampu dengan lama 1 detik dibacanya 10, sedanglan nyala lampu dengan lama 0,5 detik di baca 1, dan ada juga disaat lampu mati selama 1,5 detik di baca sebagai jedah menuju kedipan selanjutnya, dan terakhir lampu mati selama 3 detik di baca sebagai tahap mengulang kedipan kerusakan dari awal. Berikut contoh kedipan yang kang Majid gambarkan secara visual.
pembacaan kode injeksi3
Gambar di atas merupakan ritme kedipan lampu yang disesuaikan dengan jenis masalah sistem FI yang ada, gambar di atas menunjukkan bahwa lampu menyala selama 1 detik terjadi dua kalai (warna biru) artinya mewakili angka 10 x 2 = 20. Sedangkan kedipan lampu dengan rentang waktu 0.5 detik (hijau) terjadi sebanyak 8 kali kedipan, dimana hal ini mewakili nilai 8×1 = 8, jika di total maka kedipan di atas memiliki nilai 28.
▪ KESIMPULANNYA
Angka 28 tersebut merupakan kode kerusakan dari sensor suhu mesin (engine temperature sensor), bisa dikatakan ada masalah pada sensor tersebut, entah coupler rusak, atau terjadi hubungan pendek pada kabel penghubung sensor, atau bisa juga sensornya sendiri yang rusak. Intinya dari lampu tersebut menunjukkan sensor suhu mesin mengalami masalah, dan harus dilakukan pemeriksaan dan pengukuran pada kompnen lebih lanjut.
Sekian info mengenai Cara Membaca Kedipan Lampu Indikator Kerusakan di Speedometer Motor Injeksi…!! Ingat utamakanlah selalu keselamatan, semoga berguna bagi para brother semua.kalau berguna monggo di share ke rekan-rekan sekalian. Jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom di bawah ini…. Terima kasih…. 

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon