Loading...

Senin, 11 April 2016

Triumph Bonneville custom cafe racer

Tags

   Merdeka.com - Motor tua tak selama terpasung dalam desain yang usang, salah satunya moge klasik lansiran Triumph ini. Bonneville yang pernah menjadi bagian dari sejarah otomotif dunia ini bergaya ala Cafe racer.
Triumph Bonneville custom cafe racer

Pengerjaan awalnya mulai dari penggantian handlebar (setang setir) yang menggunakan brand Rizoma dengan aksesori handlegrip dari brand Tomaselli serta indikator speedometer tunggal bergaya simpel.

Untuk sektor headlamp diganti dengan desain bulat kecil dari brand Bates dan untuk stoplamp tergantikan oleh part dari Mongrel. Aksesori lainnya terdapat pada footpeg/footstep bergaya racing, tabung minyak rem dari Rizoma.

Selanjutnya untuk beberapa pengerjaan bodywork dilakukan secara handmade di antaranya untuk sektor spakbor dan dudukan plat nomor. Pemotongan subframe guna mendesain ulang joknya. Kemudian untuk sistem knalpot custom baru dengan silincer dari SuperTrapp menggantikan yang lama.

Lanjut ke sektor kaki-kaki, Bonneville Cafe racer ini mengadopsi pegas dari Wilbers untuk fork depan dan belakang menggunakan dual suspensi Bitubo WME. Sedang untuk bannya, belakang mengadopsi Metzeler Tourance 140mm dan depan Dunlop berukuran 110mm.


 

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon