Loading...

Kamis, 07 April 2016

Apa itu ECU – Engine Control Unit

Hallo brother  Apa itu ECU – Engine Control Unit - Para pemilik kendaraan model baru yang ditopang teknologi injeksi, tentunya tak asing dengan istilah ECU. Electronic Control Unit, begitu kepanjangan dari ECU, mengontrol satu atau lebih sistem atau subsistem dari sebuah kendaraan pada era modern ini. 

Engine Control Unit. Ada banyak jenis ECU, misalnya Electronic/engine Control Module (ECM), Powertrain Control Module (PCM), Transmission Control Module (TCM), dan Brake Control Module (BCM or EBCM). Bahkan, sebuah kendaraan produksi masa kini bisa memiliki lebih dari 80 buah ECU yang mengontrol semua sistemnya.
Engine Control Unit
Kali ini kami akan membahas soal ECU --fuel injection control unit-- yang bertugas mengawal pengapian pada kendaraan. Semua kendaraan yang sudah menggunakan sistem pengapian injeksi, dipastikan memiliki ECU khusus untuk mengatur dan menjaga fungsinya.

Kehadiran kontrol unit elektronik ini membuat pengapian kendaraan menjadi lebih efisien, irit bahan bakar, bahkan ada yang bisa mendeteksi kerusakan serta menyesuaikan kinerja pengapian sesuai kebutuhan kendaraan.
Engine Control Unit (ECU)
Engine Control Unit (ECU) atau dalam bahasa Indonesia Unit Kontrol Mesin adalah teknologi yang membatasi penggunaan bahan bakar tanpa mengurangi kinerja mesin. ECU bekerja dengan cara memonitoring sinyal-sinyal yang dihasilkan oleh sensor-sensor yang tersebar di mesin. 

Melalui sinyal-sinyal yang diterima oleh ECU dari sensor, Engine Control Unit akan melakukan perhitungan dan menggunakan peta kinerja multidimensi (look-up table) untuk menemukan kombinasi air, udara dan bahan bakar yang harus digunakan untuk mencapai kinerja mesin yang diminta.
Pendek kata, ECU akan mencari resep/kombinasi dari database sesuai dengan input sensor untuk menghasilkan kinerja mesin yang maksimal dengan penggunaan bahan bakar, udara dan air seminim mungkin.


ECU
Engine Control Unit (ECU) juga dikenal dengan sebutan powertrain control module (PCM).
Teknologi ECU – Engine Control Unit digunakan juga oleh teknologi injeksi Yamaha atau Yamaha Mixture JET-Fuel Injection (YMJET-FI). Teknologi Yamaha Mixture JET-Fuel Injection (YMJET-FI) dan ECU juga digunakan pada Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah – Yamaha Mio J. 

Sekian info mengenai Apa itu ECU – Engine Control Unit. Ingat utamakanlah selalu keselamatan, semoga berguna bagi para brother semua. kalau berguna monggo dishare kerekan - rekan sekalian . jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom dibawah ini ... teimakasih ...

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon