Loading...

Kamis, 07 April 2016

cara pemeriksaan dan penggantian oli mesin honda beat

Tags

PEMERIKSAAN TINGGI PERMUKAAN OLI

Letakkan skuter di atas standard utamanya di atas tanah mendatar.
Hidupkan mesin dan biarkan berputar stasioner selama
3-5 menit.
Matikan mesin dan tunggu selama 2-3 menit. 
Lepaskan oil filler cap/dipstick
(tutup pengisian oli/tangkai pengukur) dan sekalah oli dari dipstick
dengan kain bersih.
Masukkan oil filler cap/dipstick tanpa menyekrupkannya
ke dalam, lepaskan dan periksa tinggi permukaan oli.

Tinggi permukaan harus antara garis tinggi permukaan
"UPPER" (TERATAS) dan "LOWER" (TERBAWAH) dari
oil filler cap/dipstick. 
Jika tinggi permukaan oli berada di bawah atau dekat
garis tinggi permukaan terbawah dari dipstick, 
tambahkan oli yang dianjurkan sampai ke tinggi


permukaan teratas. 








Ganti oli mesin sewaktu mesin dalam keadaan panas dan skuter di atas tanah mendatar untuk
memastikan pengeluaran secara menyeluruh.
Letakkan skuter pada standard utamanya.
Hidupkan mesin, panaskan dan matikan.
Lepaskan oil filler cap/dipstick.
Letakkan loyang pembuangan oli di bawah mesin untuk
mengumpulkan oli, dan lepaskan oil drain bolt dan sealing washer.
Jalankan kickstarter dengan pelan dan keluarkan oli mesin.
Setelah mengeluarkan oli secara menyeluruh, pasang sealing washer baru dan oil drain bolt.
Kencangkan drain bolt dengan torsi yang ditentukan.
Isi crankcase dengan oli mesin yang dianjurkan.

   0,7 liter   pada penggantian periodik
   0,8 liter   setelah pembongkaran mesin
Periksa tinggi permukaan oli
Pastikan bahwa tidak ada kebocoran oli.

Baca juga : Oli Khusus untuk Matic – Pentingkah

Sekian info mengenai cara pemeriksaan dan penggantian oli mesin honda beat , semoga berguna bagi para riders yang budiman, jika berguna monggo di share ke rekan-rekan sekalian. Jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom di bawah ini…. Terima kasih….

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon