Loading...

Sabtu, 21 Mei 2016

Dampak menggunakan busi iridium buat motor harian

Tags

Hallo brother dampak menggunakan busi iridium buat motor harian - Mengganti busi dengan tipe iridium tentunya mengharapkan untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.. namun ternyata efek negatifnya juga ada .
Dampak menggunakan busi iridium. Beberapa waktu lalu saya sempat membahas langkah-langkah cara penggantian busi pada  motor buat harian. silahkan baca Bikin Mumet Memilih Busi buat Motor Harian. Pada artikel tersebut saya juga menyebutkan busi yang lama digantikan oleh busi baru dengan tipe Iridium IU22.
Busi iridium dengan kode IU22 ini jika membaca literatur belum termasuk busi bertipe dingin, makin tinggi angkanya maka tipe atau karakter busi tersebut makin ‘dingin’. Kata dingin disini maksudnya adalah sang busi dapat bekerja menyerap serta melepas panas kepada sistem pendinginan lebih lambat dari busi standarnya..
dampak menggunakan busi iridium buat motor harian

Busi bertipe lebih dingin dari standarnya sangat cocok digunakan di area yang memang cuacanya panas, dan mesin dengan komperesi tinggi (suhu ruang bakar yang tinggi). Efek negatif penggunaan busi bertipe dingin di temperatur rendah (<400C) akan menyebabkan“carbon fouling” yaitu penumpukan karbon di ruang bakar akibat si busi tidak dapat membakar dengan baik.


Nah setelah sekitar 200 km jarak yang ditempuh  ini, saya merasa sudah cukup tepat untuk berbagi apa yang dirasakan setelah mengganti busi standarnya dengan tipe iridium berkode IU22 di atas.. Berikut hasilnya  dengan menggunakan butt o’meter alias feeling..
Efek Negatif Penggunaan Busi Iridium
  • BBM yang tidak lebih irit alias nyaris sama saja. Penggunaan BBM  dengan busi standar menurut MID (Multi Information Display) adalah 1:42-44 tergantung jalan yang dilalui apakah sedang macet parah atau tidak. Dengan menggunakan busi iridium IU22, konsumsi BBM nya ya 1:43-45. Mirip-mirip toh?
  • Keinginan geber gas melulu.. akibat tonjokan torsi yang kini lebih berasa dari bawah hingga atas, tentu membuat performa mesin  menjadi lebih mantap. Akibatnya.. tangan kanan ini gatal ingin memutar throttle lebih banyak, apalagi jika melihat jalan lurus .
Baca juga:
Ada efek negatif, biasanya ada efek positifnya juga dong? Okey efek positif penggunaan busi iridium IU22  .
  • Menyalakan mesin terasa lebih ringan
  • Mesin bersuara sedikit lebih halus terutama di pagi hari
  • Mampu membantu menghilangkan gejala getar pada start awal
  • Torsi sedikit lebih padat pada sentakan awal
  • Tenaga ringan di putaran atas membuat top speed lebih mudah lagi di raih
Hal Yang Harus Diperhatikan jikalau ingin menggunakan busi iridium:
  • Ketahui kompresi mesin jadi bisa tahu butuh iridium jenis panas atau dingin
  • Jangan menggunakan bbm jenis premium karena dapat mengurangi performa dan usia busi iridium
  • Jangan dibersihkan menggunakan bensin/ solar, cukup amplas halus
  • Ada tambahan?
Jadi kalau  tidak mau mengalami efek negatifnya dari penggantian busi iridium, mendingan jangan deh.. 
Sekian info mengenai dampak menggunakan busi iridium buat motor harian. Ingat utamakanlah selalu keselamatan, semoga berguna bagi para brother semua. kalau berguna monggo di share ke rekan-rekan sekalian. Jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom di bawah ini…. Terima kasih…. 

Anda ingin tidak sekedar wacana ? Trampil dan punya ilmuterapan yang melekat ?Tidak mau seperti pepatah "ILMU TANPA AMAL SEPERTI POHON TANPA BUAH ? " Karena tidak bisa praktek yang terbimbing ? Silahkan belajar langsung agardapat ilmu dan prakteknya dan terapkan . Hubungi: Tedymotor PATI


EmoticonEmoticon