Hallo brother Efek Ganti Oli Motor Melebihi Takaran - Saat mengganti oli, mesin sepeda motor memiliki perbedaan volume oli yang disarankan. Ada ukuran 0,8 liter, 1 liter, dan seterusnya. Semakin besar kapasitas silinder maka akan semakin banyak oli yang dibutuhkan.
Ganti Oli Motor . Untuk memastikan mesin terisi pelumas dengan volume yang tepat, selalu perhatikan dipstik yang terdapat pada tutup mesin sepeda motor. Pastikan oli tidak melebihi batas atas pada alat ukur tersebut.
Sesuaikan standar pabrikan, tidak kurang tidak lebih. Beli oli sesuai takaran mesin karena lebih mudah penggantiannya. Jangan lupa untuk rutin mengganti oli mesin setiap 2.000 sampai 3.000 km sekali atau mudahnya tiap sebulan sekali demi kesehatan mesin motor. silahkan baca Oli Mesin Motor – Seberapa Sering Harus Diganti?
Efek oli mesin yang melebihi kapasitas
Coba kita perhatikan di sekitar lubang pengisian oli motor, pasti ada tulisan yang menunjukkan ukuran kapasitas oli mesin motor kita. Biasanya di tuliskan dengan satuan mililiter (ml) ada juga dengan satuan liter (l). Apa sih Efek dari oli mesin yang melebihi kapasitas ??????
1. Karena volume oli bertambah, kerja mesin semakin berat. Terutama kerja daerah kruk-as yang kebanjiran oli. Selain sebagai penerus daya, kruk-as motor juga bertugas sebagai gayung untuk membasahi bagian bawah piston dan dinding silinder. Secara otomatis pula tenaga yang di hasilkan motor juga berkurang dengan kata lain tenaga motor menurun.
2. Selain kerja mesin bertambah berat dan tenaga berkurang, konsumsi bahan bakar semakin boros.
3. Efek selanjutnya adalah mesin bisa saja overheat atau kepanasan dan akhirnya macet, karena ruang kosong di dalam mesin terutama di ruang kruk-as yang bisanya di gunakan untuk sirkulasi panas mesin di penuhi oli.
Sekian info mengenai Efek Ganti Oli Motor Melebihi Takaran Ingat utamakanlah selalu keselamatan, semoga berguna bagi para brother semua. kalau berguna monggo dishare kerekan - rekan sekalian . jika berkenan silahkan tinggalkan komen dan kritik yang membangun pada kolom dibawah ini ... teimakasih ...
EmoticonEmoticon